Rabu, 17 Juli 2019

First Buyer Honda Genio 110 di Kalimantan Barat



PT Astra International Tbk - Honda Cabang Pontianak (Astra Motor), secara simbolis menyerahkan unit pertama Honda Genio 110 kepada pelanggan di Kota Pontianak. Honda Genio 110 hadir untuk melengkapi pilihan konsumen Generasi Milienial yang ingin tampil beda, fashionable dan eksis di zaman ini.
Adalah Mariana Limas, warga jalan Selat Panjang, Siantan Hulu yang sudah dari awal memesan unit Honda Genio 110. Ia pun sangat beruntung, bisa menjadi pelanggan pertama yang dapat memiliki unit Genio 110 ini di Kalimantan Barat.
Penyerahan unit Honda Genio 110, dilakukan oleh Retail Marketing Manager Astra Motor Pontianak, Selasa (30/7) beserta Team dari Dealer Astra Motor Pattimura selaku dealer penjual unit pertama Genio 110
“Genio, berasal dari etimologi bahasa Italia. “Gio“ yang berarti Fun, “Nio” yang berarti Cheerful”, terang Adhiyat Darpito Ekandi selaku Retail Marketing Manager Astra Motor wilayah Kalimantan Barat.
Honda Genio dibekali fitur-fitur penunjang, menyesuaikan kebutuhan pengguna seperti ruang penyimpanan besar berkapasitas 14 liter untuk menyimpan barang kebutuhan harian dalam berkendara. Di dalam bagasi juga disiapkan power charger untuk mengisi ulang baterai gadget bagi generasi muda masa kini yang sering menggunakan gadget.
Beberapa fitur andalan mesin eSP motor matic Honda juga disematkan di Genio, ACG starter yang melengkapi kemampuannya agar tetap halus saat mesin dinyalakan. Fitur ini bergandengan dengan ISS (Idling Stop System) khas Honda yang membuat mesin mati otomatis saat berhenti, dan menyala kembali hanya dengan memutar tuas gas.
Salah satu yang diunggulkan oleh Genio adalah rangka baru yang bernama eSAF (enhanced Smart Architecture Frame) dari Honda yang pertama kali digunakan untuk kendaraan roda dua di Indonesia. Frame ini menggunakan proses produksi mutakhir seperti proses press serta laser welding. Strukturnya dikembangkan untuk meningkatkan stabilitas handling, sehingga sepeda motor mudah dikendarai, ringan, dan nyaman saat bermanuver..
Dari faktor keamanan ditunjang dengan fitur secure key shutter, dilengkapi tombol pembuka jok yang praktis. Brake lock, sistem pengereman combi brake, dan side stand switch menjadi fitur standar Honda Genio yang memastikan keamanan pengguna.
Honda Genio dipasarkan dengan total 11 varian warna yang stylish serta casual sesuai dengan trend generasi muda saat ini. Tipe CBS, dengan lima pilihan warna yaitu Smart White Blue, Smart Red, Smart Black, Smart Black Red, dan Smart Silver. Sementara itu tipe CBS-ISS dengan enam pilihan warna, yakni Trendy Black Red, Trendy White Blue, Trendy White Red, Trendy White, Trendy Black, dan Fabulous Matte Black sebagai varian spesial.

Astra Motor Bagikan Jaket #Cari_aman Siswa/I SMPN 20 Pontura


Team Honda Safety Riding Astra Motor bersaman Satlantas Pontianak Kota berikan sosialisasi edukasi Safety Riding kepada siswa/i SMPN 20 Pontianak Utara , Rabu (17/07) yang dihadiri sekitar 50 an siswa/i.

Edukasi safety riding yang dilakukan Main Dealer sepeda motor Honda wilayah Kalimantan Barat, Astra Motor gencar melakukan kampanye #Cari_aman ke berbagai golongan masyarakat mulai dari TK hingga perguruan tinggi, komunitas sepeda motor, dan berbagai perusahaan.
Tujuannya agar pemahaman berkendara aman dapat dipahami seluruh masyarakat ketika berlalu lintas di jalan raya. Tidak hanya untuk diri sendiri, pemahaman ini mampu menciptakan kondisi aman dan tertib bagi seluruh pengguna jalan raya.
“Dalam hal edukasi kami tidak pandang bulu, seluruh golongan masyarakat kami upayakan mendapat edukasi safety riding. Khusus bagi siswa/I Sekolah Menengah Pertama Negeri 20 Pontianak Utara, kami berupaya menanamkan benih pemahaman agar ketika dewasa menjadi pengendara motor yang berperilaku tertib lalu lintas,” papar Dony Adrian selaku Instruktur Safety Riding Astra Motor.
Lebih lanjut dikatakan Dony, langkah sosialisasi kepada kalangan pelajar merupakan upaya preventif dalam menangkal keinginan pelajar mengendarai sepeda motor.
“Kami berharap pelajar sadar bahwa ada peraturan tentang usia mengendarai sepeda motor, untuk itu kami menghimbau orang tua agar tidak memberikan kesempatan anaknya mengendarai motor sampai cukup usia,” kata Kompol Salbiyah selaku Kasat Lantas Pontianak Kota

Dalam kegiatan ini juga pihak astra motor memberikan Helm dan Jaket #Cari_aman kepada Siswa/I SMPN 20 Pontianak Utara yang beruntung bisa menjawab pertanyaan dari Kasat Lantas Pontianak Kota Ibu Kompol Syf Salbiyah nanti nya bisa digunakan saat berpergian ke luar rumah menggunakan kendaraan.

Jika ada pihak sekolah maupun instasi Sekolah/pemerintah/swasta yang membutuhkan informasi berkenaan tentang safety Riding dapat menghubungi Instruktur Safety Riding Astra Motor Dony Adrian ( Hp. 085249819160 ). TANPA DI PUNGUT BIAYA

Minggu, 14 Juli 2019

Modal Foto Sama KTP Sudah Bisa Pinjam Uang Online?


Hati-hati sekarang ada yang sedang marak di beberapa lokasi di Pontianak. Ada orang yang membayar orang lain dengan syarat berfoto selfie dengan KTPnya dan KTPnya juga ikut difoto. Bayarannya bervariasi. Mulai dari 100-500ribu/orang. Kelihatannya menggiurkan ya modal berfoto sama KTP sudah bisa dapat duit.

Jangan salah, berfoto bersama KTP adalah cara verifikasi banyak hal sekarang ini. Terutama pinjam-meminjam uang secara online. Kebayang nggak kalau data kita digunakan orang lain untuk meminjam uang dan dia sendiri tak mau membayarnya? Ngeri kalau sampai data kita disalahgunakan. Eranya fintech lending sudah masuk ke masyarakat secara luas.

Fintech lending memang sedang menjamur ya. Dari yang legal sampai yang legal tersedia, tinggal pilih saja. Sebab peminatnya banyak.

Fintech Lending apa sih?
Fintech Lending (financial technology) sebuah layanan jasa keuangan, sistemnya menggunakan platfform untuk pinjaman-meminjam. Sederhananya layanan pinjam-meminjam uang online yang syarat dan jaminannya cukup mudah serta cepat pencairan dananya. Fintech Lending hadir untuk kemudahan bagi siapapun diluar sana yang butuh uang untuk usaha serta keperluan lainnya.

Alasan masyarakat gemar meminjam uang di Fintech Lending dibanding di bank adalah persayaratan peminjaman di bank sangat rumit dan butuh proses yang panjang. Peminjam dibank wajib melampirkan berbagai dokumen pendukung, mulai dari KTP sampai Kartu Keluarga, Kartu Kredit, Nomor Telepon Rumah serta Orangtua serta kerabat, belum lagi survei rumah, dan yang lainnya. Fintech Lending sendiri cukup foto diri sambil memegang KTP, alamat e-mail, ataupun akun media sosial.

Sekarang sudah ada 113 Fintech Lending resmi di Indonesia. Keunggulan Fintech Lending memudahkan masyarakat meminjam uang, tapi harus hati-hati memanfaatkan layanan pinjaman online. Sebab masih ada 1.000an Fintech Lending ilegal. Bukan cuma bunganya yang besar, sering pula kebobolan data peminjamnya, belum lagi fintech ilegal suka melakukan cara penagihan yang kasar, ini diucapkan oleh Munawar selaku Deputi Direktur Penelitian, Pengaturan & Pengembangan Fintech OJK.